Saturday, May 2, 2015

PESONA KEINDAHAN PANTAI PAYANGAN, JEMBER

Satu lagi wisata di Kabupaten Jember yang belum begitu "booming" di media, namun memiliki keindahan alam yang sangat luar biasa. Pantai Payangan namanya.
Terletak di dusun Payangan, Desa Semberejokecamatan Ambulu, kurang lebih 30 KM dari pusat kota jember. lokasinya masih sangat natural
dan belum tersentuh oleh banyak wisatawan sebagaimana dua pantai tetangganya, yaitu pantai Watu Ulo dan Pantai Papuma. Banyak keistimewaan yang menjadi alasan mengapa anda harus berkunjung ke sini.











  1. Kebersihan lokasi
Pantai yang bersih dengan hamparan pasirnya yang luas merupakan alasan yang pas untuk berwisata di sini dengan sahabat, pasangan, keluarga, maupun kolega. Akan banyak ditemui rombongan orang yang berkumpul di atas tikar pantai sambil bercanda ria, untuk membuang sampah pun tidak begitu susah karena tempat sampah tersedia.

    2. Bukit sambuja

Sebuah bukit di tepi pantai dengan ketinggian sekitar 50m diatas permukaan laut yang langsung berhadapan dengan samudera. pemandangan laut biru semakin mempesona dari bukit ini. pengunjung tak ingin kehilangan momentum, sehingga memaksa mereka merogoh saku dan mengambil kamera untuk berfoto ataupun berselfie ria.

   3. Biaya Murah

Tak perlu merogok kocek terlalu dalam untuk bisa menikmati alam ciptaan Tuhan yang bernama pantai payangan ini, hanya cukup dengan Rp. 5000,' (lima ribu rupiah) saja untuk membayar restribusi parkir kendaraan, namun perlu dipersiapkan uang seihlasnya untuk membantu pembangunan musholla. selebihnya free

  4. Mudah mencari warung makan

tak perlu khawatir kelaparan, di sini banyak temui warung/kedai makan. harganya pun relatif murah, berkisar antara Rp 5000,- hingga Rp 10.000,- rupiah. pas untuk kantong mahasiswa.


  5. Goa Jepang

di salah satu bukit terdapat dua buah goa yang konon merupakan peninggalan dari jaman Jepang.

  6. Sunset

pengunjung dapat menikmati langsung keindahan matahari yang tenggelam di tengah samudra, cahayanya merona diatas biru laut.

Jadi, selain memiliki keindahan panorama alam, pantai ini juga menyimpan sejarah kemerdekaan.

Namun ada beberapa kekurangan di pantai ini yang harus segera mendapatkan solusi.

  1. Tempat sampah terlalu sedikit. Untuk saat ini masih bisa mengatasi sampah, karena jumlah pengunjung masih sedikit. Suatu saat nanti bila hal ini tidak segera diatasi, pantai payangan akan bernasib sama dengan kebanyakan pantai yang sudah tidak terjaga kebersihannya.
  2. Jumlah pohon di sekitar pantai sedikit. Pengunjung susah mencari tempat berteduh yang langsung berhadapan dengan pantai



















EmoticonEmoticon

Info Amirenesia